Setiap malam jum’at masyarakat Desa Wonoyoso blok Al qowamah mengadakan kegiatan rutin yaitu yasinan,nariyah dan tahlil yang diikuti oleh masyarakat lingkungan setempat. Kegiatan ini dilakukan dengan berpindah-pindah tempat secara bergiliran diantara anggota jama’ah, sehingga memutar diantara jama’ah. Giliran tersebut ditentukan dengan arisan, bagi yang mendapat arisan maka disitulah selanjutnya kegiatan yasinan akan dilaksanakan. Alasan diadakan secara bergiliran tempatnya yaitu agar menambah keakraban masing-masing anggota jama’ah yasin.
Di Blog mushola Al qowamah tersebut kegiatan yasinan dan tahlil diadakan setiap malam jumat. Kebetulan pada malam jumat (15/10) Bertempat dirumah sahabat Syifa'udin .
Dalam kegiatan yasinan rutin tersebut dilaksanakan secara runtut mulai dari pembukaan, pembacaan surat yasin, tahlil, dan do’a yang dipimpin oleh ustadz Ali fatkhi.